-->

Kamis, 06 April 2017

5 Cara Atau Teknik Memainkan Bass

Advertisement

Teknik bermain bass - dalam sebuah alunan musik tentu saja kurang lengkap rasanya jika tidak di iringi dengan suara bass yang mampu membuat suasana bermusik menjadi lebih terasa asik. Dalam bermain bass sendiri juga banyak variasi ataupun teknik permainnya disesuaikan dengan jenis lagu yang di iringi tentunya.

Nah setidaknya ada lima jenis teknik bermai bass yang akan kami bagikan kali ini, yang mungkin saja dapat memberikan manfaat bagi anda khususnya yang masih pemula dan sedang ingin belajar bermain bass. Berikut adalah 5 cara memainkan bass yang bisa anda ketahui.

Teknik Memainkan Bass



1. Teknik finger style

Teknik ini umum digunakan baik dalam bermain gitar maupun bass, disesuaikan dengan namanya yakni fingerstyle, cara memainkan alat musik bass yang satu ini adalah cukup dengan bermodal jari jemari untuk  memainkan dan memetik senar bass yang anda mainkan. Diawal memainkan bas dengan model finger style biasanya jari jari anda akan terasa kram bahkan bengkak, dan hal ini wajar mengingat para bassist senior pun pernah mengalami hal ini ketika dulu baru belajar bermain bass. Silahkan lihat contoh teknik finger style dibawah ini.



Credit video.
Channel name and Url : Remco's Groove Lab


2. Picking Style

Teknik bermain bass yang kedua ialah teknik Picking Style yang artinya gaya bermain bass dengan menggunakan sebuah alat petik yang bernama pick, pick ini ialah sebuah alat bantu untuk memetik alat musik petik baik itu gitar maupun bass. Memiliki bentuk yang pada umumnya berbentuk segitiga dengan masing masing ujung pick yang didesain secara berbeda. Cara memainkan bass dengan teknik picking style ini cukup mudah, silahkan anda pegang pick dengan benar lalu pergunakanlah untuk memetik senar bass yang sedang anda mainkan. Karena senar bass ini lebih tebal dan besar dibandingkan dengan senar gitar, maka sebaiknya pick sedikit dimiringkan untuk menambah kekuatannya dalam menghasilkan suara. Senar bass yang di bunyikan dengan pick ini lebih tajam dan menghasilkan suara dengan sensasi yang unik akibat adanya gesekan antara senar dan pick tadi. Untuk lebih jelasnya silahkan lihat video dibawah ini.


credit video.
Channel name and Url : Scott's Bass Lessons


3. Slap ( and pop )

Salah satu ciri khas dari permainan sebuah alat musik bass ialah teknik memetik bass yang disebut dengan teknik slap. Terdapat dua teknik dalam bermain bass menggunakan metode slap, yang pertama ialah teknik "slap" itu sendiri dengan memukulkan jari jari entah itu ibu jari maupun jari lainnya ke senar bass, dan yang kedua ialah dengan "pop" yakni membetot senar bass menggunakan jari telunjuk maupun jari manis. Untuk lebih jelasnya silahkan lihat video dibawah ini.


Credit video
Channel name and Url : shagthe


4. Tapping

Teknik tapping ini juga sama halnya dengan teknik yang ada pada permainan gitar, yakni dengan menekan senar bass guna menghasilkan bunyinya. Teknik yang satu ini juga memiliki beberapa varian pola seperti salah satunya adalah teknik tapping two hands tapping, untuk lebih jelasnya mengenai teknik bermain tapping ini silahkan lihat video tutorialnya dibawah ini.


Credit video
Channel name and Url : Mannybass


5. Harmonic

Selain ke empat teknik bermain bass diatas, ada satu lagi teknik bermain bass yang tergolong agak rumit dan juga membutuhkan tingkat ketelitian yang presisi agar menghasilkan suara bass yang bagus. Sesuai dengan namanya yakni harmony, nada nada yang dihasilkan juga tentunya harus enak untuk didengarkan, untuk tekniknya sendiri silahkan anda langsung saja melihat videonya dibawah ini.


Credit video.
Channel name and Url : Framus & Warwick


Selain kelima teknik diatas sebenarnya masih banyak sekali teknik lainnya bahkan beberapa teknik baru pun terus bermunculan, dan mungkin kelima teknik yang telah kami ulas diatas sudah cukup untuk anda gunakan dalam belajar teknik bermain bass, selamat mengasah kemampuan anda dalam bermain bass dan terimakasih sudah berkunjung.



5 Cara Atau Teknik Memainkan Bass Rating: 4.5 Diposkan Oleh: kang mamad